Virus Oropouche Kini Menjangkau Jerman, Apa Saja Gejalanya? - Indozone Health
Virus Oropouche Kini Menjangkau Jerman, Apa Saja Gejalanya? - Indozone Health

INDOZONE.ID - Virus Oropouche, yang ditularkan oleh nyamuk, saat ini sedang menyebar dengan cepat di Amerika Selatan dan Amerika Tengah.
Baru-baru ini, dua kasus pertama telah terdeteksi di Jerman, di mana kedua orang tersebut terinfeksi setelah kembali dari Kuba.
Berikut penjelasan gejala virus oropouche yang kini menjangkau Jerman.
Kasus Pertama di Jerman
Ilustrasi nyamuk penyebab virus oropouche yang kini menjangkau jerman dan gejalanya. (freepik.com)
Dua orang dari Saxony dan Baden-Württemberg, yang baru saja kembali dari Kuba, dinyatakan positif terinfeksi virus Oropouche.
Ini merupakan kasus pertama yang diketahui di Jerman.
Kedua individu tersebut mengalami gejala seperti demam, sakit kepala, nyeri otot, dan nyeri sendi selama mereka berada di Kuba pada akhir Juni dan awal Juli 2024.
Tes di Jerman mengonfirmasi adanya antibodi terhadap virus Oropouche.
Menurut laporan, kedua pasien pulih tanpa komplikasi serius. Robert Koch Institute (RKI) dalam "Epidemiological Bulletin" menyebutkan bahwa ini adalah pasien pertama yang diketahui di Jerman.
Kondisi mereka selama di Kuba menunjukkan gejala khas infeksi virus Oropouche, namun penyakit tersebut tidak menunjukkan komplikasi yang berat.
Baca Juga: Virus Oropouche: Panduan Lengkap Cara untuk Lindungi Diri dan Keluarga
Penyebaran di Amerika Selatan dan Tengah

Ilustrasi nyamuk penyebab virus oropouche yang menyebar di Amerika Selatan dan Tengah. (freepik.com)
Wabah virus Oropouche telah meningkat di Amerika Selatan dan Amerika Tengah sejak akhir tahun 2022.
Brasil, sebagai salah satu negara yang paling terdampak, melaporkan lebih dari 7.000 kasus yang dikonfirmasi melalui laboratorium tahun ini, dengan setidaknya dua kematian yang terkait dengan virus ini.